Jumat, 10 April 2020

Resume Belajar Menulis Gelombang 4


Tugas menulis gelombang 4, Jumat 10 April 2020 (Erna Nuryani)


Tugas 1 ( Membuat Kalimat topik )

Beberapa cara  yang harus dilakukan untuk pencegahahan penularan virus korona.Tetap di rumah saja dinilai sebagai salah satu cara yang paling efektif. Menggunakan masker ketika terpaksa harus bepergian dan selalu menjaga jarak dengan orang lain merupakan cara lainnya. Senantiasa jaga stamina dengan istirahat yang cukup juga dapat dilakukan untuk menjaga imun tetap baik sehingga tidak rentan tertular.


Tugas 2 ( membuat kalimat penjelas )

Pendemi korona virus mengubah pola orang dalam bersosialiasi, bekerja, dan belajar di Indonesia.Yang semula orang bebas untuk melakukan apa saja di luar rumah dan kapan saja, kini berubah total.Penyebaran virus corona mengubah cara banyak orang bekerja.Sebagian orang bekerja dari rumah dan hanya mengandalkan jaringan internet.Begitu pula dengan anak didik yang yang belajar dari rumah dengan arahan orang tua. Dan tugas yang diberikan dari bapak ibu guru tidak boleh memebebani murid.Tapi kadang orang tua banyak yang kesulitan dengan tugas yang diberikan.Wabah virus korona membuat sosialisasi tatap muka menurun drastis dan siswa merasa kebingunan dengan tugas yang diberikan oleh gurunya.Situasi ini dapat dapat menimbulkan gangguan kesehatan mental seperti rasa kesepian atau stress.


Tugas 3 ( membuat paragraf dengan tema bebas ada kalimat pengontrol dan kalimat penjelas )

Bersosialisasi merupakan salah satu kebutuhan dasar manusia.Menjalin interaksi dengan orang lain dapat menimbulkan rasa aman dan bahagia.Tetapi, saat wabah Covid 19, setiap orang harus menjaga jarak atau self distancing dan isolasi diri di rumah.Beberapa cara agar kita tetap bisa bersosialisasi di tengah virus corona antara lain : kegiatan daring, video call atau telepon, bermain game daring dan yang terakhir media sosial.Manfaatkan media sosial untuk berinterkasi dengan sahabat.Berinteraksilah yang positif untuk saling menyemangati, dan hindari memberikan komentar yang negatif.

Internet menjadi salah satu bentuk teknologi terkini yang bisa digunakan untuk mengakses berbagai informasi dimanapun dan kapanpun. Dengan adanya internet, kita dapat menemukan hal yang baru yang dapat dimanfaatkan.Internet juga mudah diakses karena bisa menggunakan beberapa perangkat seperti komputer, laptop, handphone, tablet dan lainnya.Sehingga tidak ada kata sulit untuk mengakses internet untuk belajar dan menyelesaikan tugas.


Pak ini tugas saya atas nama Erna Nuryani Belajar Menulis Gelombang 4 ada tiga soal latihan.

1. Membuat kalimat topik pada paragraf yang tersedia
2. Menambahkana kalimat penjelas pada paragraf yang tersedia
3. Membuat satu paragraf dengan tema bebas dan harus memiliki ide pengontrol dan kalimat penjelas



2 komentar: